Header Ads Widget

Survivor Berhasil Ditemukan pada Hari Ketiga oleh Tim SAR Gabungan

Foto : Survivor Berhasil Ditemukan pada Hari Ketiga oleh Tim SAR Gabungan. (dok/ist)

Banyumas, JejakSiber.com - Tim SAR Gabungan kembali melanjutkan pencarian dengan membagi menjadi 3 SRU. SRU 1 melakukan penyisiran di atas pemukaan air dari jembatan pekodokan hingga jembatan kalipandan sejauh 7 KM menggunakan perahu rafting dari FAJI (Federasi Arum Jeram Indonesia), SRU 2 melakukan penyisiran di atas permukaan air menggunakan LCR sejauh 12 KM dari jembatan kalipandan hingga jembatan mergasana, SRU 3 melakukan pemantauan dan penyisiran di sekitaran jembatan losari hingga pertemuan sungai tajum dan sungai serayu.

Diketahui, survivor a.n. Kistam (63) laki-laki warga Desa Wlahar, Kecamatan Wangon, Kabupaten Banyumas yang di kabarkan pada hari Jum'at (7/3/25) terseret arus Sungai Tajum saat mencari ikan.

Pada pukul 09.45 WIB saat penyisiran di perairan sungai Tajum, Tim SAR Gabungan menerima informasi dari nelayan bahwa ada jenazah yang terapung di perairan laut Cilacap, selanjutnya 1 Tim RIB di berangkatkan untuk melaksanakan evakuasi di perairan laut cilacap.

Tim SAR Gabungan berhasil mengevakuasi korban pada pukul 10.35 WIB sejauh 60 KM dari LKP dalam kondisi MD dan sampai di dermaga PPSC Cilacap pada pukul 11.55 WIB.

Selanjutnya korban di bawa ke RSUD Cilacap untuk di lakukan visum oleh tim medis dan selanjutnya di bawa kerumah duka.

Dengan diketemukannya korban yang terseret di Sungai Tajum, Kecamatan Wangon, Kabupaten Banyumas, maka secara resmi Operasi SAR dinyatakan di tutup dan seluruh unsur yang terlibat di kembalikan ke kesatuan masing-masing. (Hk)

Editor : Js